Saturday, October 25, 2014

Fungsi Pendidikan Non-formal Bagi Masyarakat

Tri Lestari Utami

Adanya pendidikan nonformal dimasyarakat membuat masyarakat merasakan manfaat hadirnya pendidikan nonformal ini. Kepedulian lembaga penyelenggara pendidikan nonformal ini terlihat dari semakin banyaknya pendidikan nonformal dididrikan. Hal ini tentu membuat masyarakat semakin senang dan terbantu akan adanya pendidikan nonformal ini. Sanggar, bimbel, kursus dll. Orang tua dan masyarakat yang tidak cukup anaknya atau dirinya mendapatkan pendidikan dari pendidikan formal saja membuat pendidikan nonformal ini menjadi salh satu wadah atau pilihannya. Adanya kursus dan lembaga pelatihan lainnya membuat masyarakat yang tidak memiliki keterampilan dan tidak memiliki finansial yang cukup untuk mendapatkan keterampilan di pendidikan formal yang membutuhkan biaya yang cukup besar karena harus menempuh ke jenjang pendidikan yang tinggi, kursus dan lembaga pelatihan menjadi salah satu solusinya dengan mengikuti pelatihan ataupun kursus seseorang diajarkan keterampilan dan praktek langsung. keluaran atau lulusan dari lembaga kursus atau lembaga pelatihan ini memiliki bekal untuk bisa membuat usaha atau bekerja dibidangnya karena sudah memiliki keterampilan, seperti contoh seseorang yang mengikuti kursus menjahit, setelah dia lulus dari kursus itu dia sudah meiliki kemampuan menjahit dan dia dapat bekerja dikonveksi atu membuka jasa penjahitan sendiri. Hal ini yang kadang di pendidikan formal tidak diajarkan, sebagian besar pendiikan forrmal lebih banyak mengutamakan teori dari atau hanya pelajaran umum saja. Kalau sekolah kejuruan juga belum tentu se-intensif seperti di lembaga kursus atau lembaga pelatihan. Contoh lain yaitu lembaga pendidikan usia dini yang diadakan secara nonformal. Sekarang banyak peud yang didirikan, paud tidak hanya sekolah paud saja tapi juga penitipan anak termasuk pendiidkan usia dini. Adanya pendiikan usia dini membuat para ibu yang teralu sibuk dengan kariernya merasa terbantu akan adanya pendidkan usia dini ini, selain seorang ibu menitipkan anaknya tapi juga mereka tidak usah kawatir dengan penddidikan anaknya karena lembaga ini mendidik anak usia dini dengan kompeten. Itulah segelintir manfaat atau kegunaan yang dapt dirasakan masyarakat dengan adanya lembaga pendiidkan nonformal ini. Dan lanjutannya kan dibahas di artikel selanjutnya jangan bosen-bosen membaca artikel blog kami ya 

No comments:

Post a Comment