Laela Insyafani
Sekolah dasar adalah jenjang yang paling dasar pada pendidikan formal. Karena di sekolah dasar kita mulai di ajari mengenal huruf, berhitung, membaca, menulis. Sekolah dasar ditempuh dalam waktu 6 tahun. Mulai dari kelas 1 sampai kelas 6, hampir rata-rata usia anak SD mulai dari umur 7-12 tahun. Pelajaran yang di pelajari di SD mungkin masih dasar, tapi jika kita tidak mempelajarinya mulai dari bawah maka seterusnya kan tidak akan bisa.
Sekolah dasar merupakan tempat anak-anak yang sedang awal belajar. Mereka masih polos, lucu. Sekolah saja masih di anter dan ada juga yang masih di tungguin oleh orang tua mereka. Dulu waktu saya masih SD saya masih ingat kenangan-kenangan yang lucu. Guru yang mengajar di SD harus mempunyai tingkat kesabaran yang tinggi, karena harus menghadapi perilaku anak-anak yang nakal. Beda dengan siswa SMP, SMA. Siswa SD malah justru lebih sulit dalam mengaturnya. Anak SD yaitu anak-anak yang mulai tumbuh dan mulai belajar serta mulai ingin tahu. Denga perilaku keingintahuannya mereka justru malah akan bersikap lebih nakal.
Guru harus mendidik peserta didik menjadi lebih baik, karena di SD banyak sekali anak yang percaya dengan perkataan gurunya. Mereka bahkan lebih percaya perkataan gurunya daripada perkataan orang tuanya sendiri. Jadi menjadi seorang Guru Sekolah dasar harus lebih hati-hati dalam mendidik.
No comments:
Post a Comment